Instansi : Dit. BPS Ditjen RLPS
Alamat : Manggala WB. Jakarta Tlp.5730148
Aksi Generasi Iklim, Kesadaran Anak Muda Hadapi Krisis Iklim
2 tahun yang lalu
Laporan Djoko Rushendrayanto - Masyarakat DKI Jakarta turut sukseskan pelestarian lingkungan melalui penanaman sejuta pohon yang dipimpin oleh Menteri Kehutanan.Bapak Menteri sedang menanam pohon keberuntungan bagi masyarakat Indonesia yang saat ini sedang banyak ditimpa bencana alam. Mudah-mudahan dengan keberhasilan penghijauan sebagai pelestari lingkungan bencana alam khususnya banjir dan tanah longsor dapat ditekan/dikurangi. Disamping kegiatan penghijauan yang dilaksanakan di DKI kegiatan tersebut juga dilaksanakan di Kabupaten Bogor yaitu di Gunung Sindur Sentul. Dimana di daerah tersebut terdapat 85 ha tanah/lahan yang kritis , pelaksanaan penanaman di sentul banyak melibatkan masyarakat sekitarnya dalam penanaman pohon dan diperkirakan sekitar 100 ribu pohon ditanam dilokasi tersebut. Masyarakat berharap dengan penanaman pohon-pohon tersebut nantinya dapat memberikan suasana lingkungan yang lebih nyaman serta dapat terpenuhinya kebutuhan air yang saat ini masyarakat didaerah ini agak kesulitan dalam mendapatkan air bersih.Saat ini didaerah DKI dan Jawa Barat ini tingkat pencemaran udaranya sudah sangat tinggi sehingga perlu adanya satu kegiatan yang bertujuan untuk menekan atau mengurangi tingkat pencemaran udara salah satunya adalah dengan penanaman pohon sebagai filter untuk menahan debu dan menyaring CO2 yang berasal dari asap kendaraan.
Instansi : Dit. BPS Ditjen RLPS
Alamat : Manggala WB. Jakarta Tlp.5730148
0 comments:
Posting Komentar
Terima kasih untuk komentarnya...